PELATIHAN PERUSAHAAN

PELATIHAN E-PROCUREMENT DAN E-PURCHASING UNTUK PENJUAL DAN PEMBELI

PELATIHAN E-PROCUREMENT DAN E-PURCHASING UNTUK PENJUAL DAN PEMBELI

PELATIHAN E-PROCUREMENT DAN E-PURCHASING UNTUK PENJUAL DAN PEMBELI

PSKNE-PROCUREMENT DAN E-PURCHASING

Kemajuan teknologi mengambil andil besar dalam laju kinerja perusahaan di era digital saat ini. Begitu juga dengan cara perusahaan beroperasi atau mengelola pengadaan juga terus beradaptasi secara bersamaan.Dalam dunia bisnis, pengadaan barang dan jasa sangat diperlukan dalam menunjang kegiatan operasi perusahaan. Pengadaan barang dan jasa pada umumnya dilakukan dengan sistem tender, apalagi jika nilainya dalam jumlah yang cukup besar. Proses pengadaan pun turut meningkatkan standar agar menjadi perusahaan yang kompetitif. Untuk melakukannya, proses pengadaan tidak bisa selamanya menggantungkan diri dengan kertas yang terbatas sumber dayanya. Pengadaan barang dan jasa yang profesional harus mencari cara yang lebih efisien dan praktis.

Saat ini, telah banyak perusahaan di Indonesia, swasta maupun BUMN/BUMD, yang telah menerapkan pengadaan barang dan jasa secara e-Procurement, yang dilakukan dengan   memanfaatkan  teknologi informasi  seperti komputer dan internet.  Layanan e-Procurement memiliki karakteristik yang berbeda dengan pelayanan elektronik lainnya. Inisiatif ini melibatkan banyak pihak, yaitu di antaranya lembaga pemerintah, panitia pengadaan, pejabat pembuat komitmen, penyedia barang/jasa, konsultan, pajak, dan perbankan.

Di lingkungan instansi pemerintah, pengadaan barang dan jasa tidak terlepas dari upaya pencapaian visi dan misi organisasi pemerintahan.  Apa yang sebenarnya ingin dicapai melalui pengadaan barang/jasa ditetapkan lebih awal pada saat penyusunan rencana anggaran. Pengadaan barang/jasa didasarkan pada akuntabilitas publik dan transparansi manfaat hasil pengadaan dalam menunjang pelaksanaan tugas pokok dan fungsi instansi, yang merupakan suatu kegiatan yang akan memberikan nilai tambah (added value) organisasi terkait dengan kepentingan untuk meningkatkan pelayanan. Karenanya dalam proses pengadaan barang dan jasa pemerintah dituntut untuk mewujudkan tata kelola (good governance) yang baik dengan peningkatan efektifitas dan efisiensi.

Pelatihan ini akan memberikan pemahaman yang komprehensif kepada para peserta mengenai hal-hal yang berkaitan dengan pengadaan barang dan jasa yang efektif dan efisien, serta good governance, yang diharapkan dapat membantu manajemen instansi/perusahaan untuk mengambil keputusan yang tepat dalam pemenuhan kebutuhan akan barang atau jasa yang dapat mendukung kesuksesan pencapaian tujuan instansi/perusahaan.

PELATIHAN E-PROCUREMENT DAN E-PURCHASING UNTUK PENJUAL DAN PEMBELI

OUTPUT PELATIHAN

Melalui pelatihan ini, para peserta secara komprehensif akan diajak untuk. terutama :

  • Memahami dampak kemajuan teknologi di era Revolusi Industri 4.0 terhadap proses pengadaan barang dan jasa.
  • Mengetahui peraturan dan kebijakan umum pemerintah tentang pengadaan dan pembelian barang dan jasa secara e-procurement & e-purchasing
  • Mampu memahami perbedaan pengadaan barang dan jasa yang dilakukan secara konvensional/manual dengan pengadaan secara elektronik (e-procurement).
  • Mampu memahami dan melaksanakan proses pengadaan dan pembelian barang dan jasa yang dilakukan secara elektronik (e-procurement/ e-purchasing).
  • Mengimplementasikan pengadaan barang dan jasa secara e-procurement & e-purchasing di Perusahaan masing-masing.

SASARAN PESERTA

Pelatihan ini cocok bagi para Manajer, Supervisor, Staf dan Profesional, serta personil lainnya yang ingin meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan secara mendalam mengenai pengadaan barang dan jasa yang efektif dan efisien, serta good governance dalam mendukung kesuksesan pencapaian tujuan instansi/perusahaan.

METODE PELATIHAN

Agar peserta dapat memahami secara komprehensif materi yang diberikan, maka digunakan beberapa aspek metodologi pembelajaran, antara lain :

  1. Secara Online Training, dilakukan :
  • Penyajian/penyampaian materi secara online training,
  • Dengan dukungan multimedia dan aplikasi tertentu,
  • Membahas, mendiskusikan dan mengevaluasi permasalahan dengan model  case study & discussion..
  • Evaluasi pada akhir pelatihan mencakupkedalaman materi training, manfaat & efektifitas training, serta rekomendasi dari peserta.
  1. Secara Offline Training, dilakukan :
  • Penyajian/penyampaian materi di dalam kelas,
  • Dengan dukungan multimedia, gamessimulation/role-play,
  • Membahas, mendiskusikan dan mengevaluasi permasalahan dengan model  case discussion.
  • Evaluasi pada akhir pelatihan mencakupkedalaman materi training, manfaat & efektifitas training, serta rekomendasi dari peserta.

MATERI PELATIHAN

Pokok bahasan materi dalam pelatihan ini meliputi, antara lain:

  1. Dampak kemajuan teknologi di era Revolusi Industri 4.0 terhadap proses pengadaan barang dan jasa.
  2. Paradigma baru pengadaan barang dan jasa (dikaitkan dengan Peraturan dan Kebijakan Pemerintah tentang e-purchasing dan e-procurement, Perpres No. 16 Tahun 2018 jo. No.12 Tahun 2021, dll).
  3. Peranan e-procurement / e-purchasing bagi instansi/
  4. Prinsip-prinsip dalam pengadaan barang dan jasa secara e-procurement.
  5. Manfaat dan keunggulan pengadaan barang dan jasa secara e-procurement.
  6. Perencanaan dan proses tata cara pengadaan barang dan jasa secara e-procurement/e-purchasing.
  7. Komponen-komponen e-procurement/e-purchasing.
  8. Perbedaan pengadaan barang dan jasa secara e-procurement dengan konvensional/manual.
  9. Studi kasus, Diskusi/Simulasi, Role Play & Games.

NARASUMBER / PEMATERI:

KANAIDI, SE., M.Si., cSAP

Sehubungan dengan hal tersebut diatas, kami dari Pusat Studi Konsultasi Nasional (PSKN), Selaku penyelenggara kegiatan serta dukungan  narasumber yang berkompoten dibidangnya, Mengudang Bapak/Ibu untuk mengikuti kegiatan bimtek nasional dengan Tema : “PELATIHAN E-PROCUREMENT DAN E-PURCHASING UNTUK PENJUAL DAN PEMBELI” untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi:

HP & WHATSAPP

 0812-6660-0643

TELEPON

 (021) 3454426

Jl. Tanah Abang II No.74A, RT.1/RW.5, Petojo Sel, Jakarta Pusat

EMAIL

 info@pskn.co.id

Posting Terkait

Tinggalkan Balasan